Ingin Tingkatkan Keterampilan Akuntansi? Coba 6 Kebiasaan Sehari-hari Ini!

Mengasah maupun menambah keterampilan menjadi langkah mudah yang sebenarnya bisa membantu seseorang bertahan di tengah ketatnya persaingan dunia kerja. Bagi Kamu yang bergelut di sektor bisnis, misalnya, memperdalam akuntansi bisa jadi cara untuk mengoptimalkan kemampuan, baik untuk pribadi maupun perusahaan.
Praktiknya pun tak melulu lewat baca buku atau ikut kursus. Ternyata, ada beberapa kebiasaan sehari-hari yang dapat meningkatkan pemahaman Kamu terhadap ilmu akuntansi, antara lain:
- Menyusun rencana kerja
Langkah ini terdengar simpel, tetapi bakal menolong Kamu yang kesulitan mengingat aktivitas dan lama pengerjaannya. Untuk memudahkan pengerjaan, bagi rencana kerja menjadi tiga bagian, antara lain tugas yang wajib dilakukan, dalam proses, dan yang sudah diselesaikan atau lengkap.Kamu juga dapat memberikan kode seperti warna untuk menKamui tingkat prioritas kegiatan. Jadi, Kamu tidak akan kewalahan karena semua pekerjaan selesai tepat waktu.
- Mempelajari manajemen waktu
Manajemen waktu adalah kemampuan yang dibutuhkan dalam berbagai bidang dan aspek, termasuk akuntansi keuangan. Ada dua teknik yang bisa Kamu ikuti. Satu, teknik podomoro yang melatih fokus dan kreativitas dengan membagi jam kerja per 25 menit dengan jeda 5 menit.Kemudian, ada jam daya yang mengharuskan Kamu fokus pada pekerjaan selama kurang lebih satu jam tanpa ada gangguan. Hal ini dianggap mampu melatih otak bekerja intensif dalam waktu singkat.
- Mengubah kebiasaan buruk
Akan terasa sulit bagi Kamu untuk mengoptimalkan akuntansi online kalau masih melakukan kebiasaan buruk. Untuk itu, Kamu perlu mengidentifikasikan kebiasaan-kebiasaan yang dianggap memberikan efek negatif, lalu mengubahnya secara bertahap sampai benar-benar tak melakukannya.Jangan mudah menyerah juga saat menerapkan cara ini, sebab penelitian mengungkapkan bahwa seseorang butuh 18 sampai 254 hari untuk mengubah kebiasaan buruk mereka.
- Melatih pikiran kreatif
Pengertian akuntansi memang lekat dengan hitungan, tetapi bidang ini juga membutuhkan sisi kreatif. Untuk melatihnya, Kamu dapat mulai dengan mengikuti rapat organisasi atau perusahaan. Di sana, Kamu akan menjumpai sejumlah masalah yang bisa dijadikan latihan untuk menemukan solusi kreatif.Ya, rapat yang terkesan serius dan kaku sebenarnya membantu Kamu berpikir kreatif. Pasalnya, Kamu akan dituntut mengembangkan kemampuan komunikasi hingga memecahkan masalah.
- Bermain game
Masih menganggap main game buang-buang waktu? Hobi ini justru membantu Kamu melatih kemampuan dalam menerapkan ilmu akuntansi. Terutama kalau Kamu memilih game yang berhubungan dengan tema tersebut. Sebuah studi menyebutkan bahwa main game meningkatkan produktivitas kerja hingga 12%.Articulate, Scrabble, dan Charades adalah beberapa game yang bisa Kamu mainkan untuk kebutuhan pembelajaran akuntansi, terutama untuk mengoptimalkan ingatan, komunikasi, kreativitas, dan relaksasi.
- Meditasi ringan
Dibandingkan kegiatan-kegiatan sebelumnya, langkah ini memang lebih santai. Namun, meditasi yang dipraktekkan dengan tepat selama 25 menit terbukti mampu meningkatkan konsentrasi, kreativitas, serta komunikasi. Bahkan tingkat stres dan kecemasan bisa ikut menurun berkat aktivitas ini.Jika 25 menit masih terasa berat, Kamu bisa memulainya dari durasi pendek. Misalnya dari tiga menit per hari untuk meditasi, lalu tingkatkan secara perlahan.
Itulah enam kebiasaan sederhana yang diharapkan membantu Kamu meningkatkan kemampuan saat mengaplikasikan ilmu akuntansi. Dampak penerapannya dapat dirasakan dalam sejumlah kegiatan, tak terkecuali saat Kamu mengelola kasir online seperti Senna .Sesuaikan juga dengan kegiatan lain supaya Kamu dapat bekerja secara maksimal tanpa mengabaikan waktu istirahat.
Baca juga :
Artikel Terbaru
-
1
Apasih Pentingnya Kelola Stock Opname Bagi Pebisnis Pemula? Selasa, 26 Juli 2022
-
2
Pentingnya Peran Customer Service untuk Kesusksesan Bisnis. Apa Saja? Jumat, 20 Mei 2022
-
3
Pentingnya Pahami Keinginan Gen Z untuk Peluang Bisnis Masa Depan Kamis, 12 Mei 2022
-
4
Tips Cerdas Kelola Keuangan Saat Mudik Lebaran Kamis, 28 April 2022
-
5
Atur Strategimu Di Era Digital Senin, 21 Februari 2022
-
6
Tips Memaksimalkan Kinerja Karyawan di Perusahaan ataupun Startup Sabtu, 12 Februari 2022

